Gaya Hidup Traveling

Tips Mudik dengan Mobil Pribadi Aman dan Nyaman, Simak Ini!

bengkel mobil terdekat dari lokasi saya

Tips mudik dengan mobil pribadi agar perjalanan terasa nyaman. Apabila ingin melakukan perawatan mobil sebelum mudik, Anda dapat menggunakan Otoklix. Melakukan perjalanan jauh dengan mobil pribadi seperti mudik seringkali dilakukan oleh masyarakat Indonesia. Namun ada baiknya pengendara tetap berperilaku baik serta mematuhi peraturan. Hal ini agar sesama pengguna jalan dapat berkendara secara aman, nyaman, dan selamat sampai tujuan.

Kecenderungan masyarakat modern dengan mobilitasnya yang tinggi, maka semakin meningkatkan intensitas dalam mengendarai mobil. Setiap pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi harus memiliki persiapan cukup, mulai dari kendaraan hingga kondisi tubuh pengemudinya.

Inilah Beberapa Tips Mudik dengan Mobil Pribadi

Saat melakukan mudik dengan mobil pribadi, nantinya akan ada berbagai risiko kecelakaan dapat mengancam kapan saja. Sehingga Anda membutuhkan kewaspadaan tinggi selama berkendara. Tentunya agar terhindar dari berbagai masalah yang merepotkan, Anda perlu mengetahui beberapa tips penting berikut ini.

Cek Keadaan Mobil

Keadaan kendaraan menjadi faktor terpenting sebelum melakukan mudik. Sebab, keadaan mobil akan berpengaruh terhadap keselamatan Anda dan keluarga. Pastikan untuk memeriksa mesin, rem, oli, airbag dan roda dalam kondisi baik. Sebaiknya Anda tidak meremehkan hal ini, karena banyak terjadi kecelakaan di jalan. Hal ini disebabkan oleh keadaan mobil yang kurang layak untuk digunakan mudik.

Bawa Penumpang Sesuai Kapasitas

Umumnya setiap mobil memiliki kapasitas yang sesuai dengan jenis kendaraannya. Misalnya untuk mobil SUV atau MPV memiliki kapasitas penumpang sebanyak 7 orang. Sehingga Anda perlu sesuaikan dengan kapasitasnya. Hal tersebut akan memberikan rasa nyaman bagi penumpang yang ada di dalam mobil, terutama saat melakukan perjalanan jauh.

Bawa Barang Bawaan Secukupnya

Tips mudik dengan mobil pribadi lainnya dengan membawa barang bawaan secukupnya. Hal ini penting agar mobil tidak terasa sesak dengan banyaknya barang bawaan. Apabila kondisi di dalam mobil terasa luas, pastinya penumpang akan merasakan lebih nyaman selama perjalanan mudik.

Siapkan Bekal yang Cukup

Untuk mengantisipasi rasa lapar di tengah perjalanan, Anda perlu membawa bekal yang cukup. Hal ini karena selama perjalanan belum tentu ada warung makan yang buka selama 24 jam. Apabila ada pastinya akan mematok harga yang lebih mahal dari perkiraan Anda. Namun dengan membawa bekal sendiri, maka akan otomatis akan menjadi lebih irit.

Bawa Uang Tunai Secukupnya

Tips mudik dengan mobil pribadi lainnya yakni dengan membawa uang tunai secukupnya. Selama melakukan perjalanan mudik, kemungkinan tidak selalu ada mesin ATM. Bahkan tidak semua toko dapat menerima pembayaran dengan kartu debit atau kartu kredit. Sehingga penting bagi Anda untuk membawa uang tunai yang cukup. Tidak perlu berlebihan, namun sebaiknya melakukan perhitungan kisaran uang yang dibutuhkan selama perjalanan terlebih dahulu.

Aktifkan GPS

Saat mudik, Anda juga perlu mengaktifkan fitur maps di smartphone. Oleh karena itu, Anda perlu membawa power bank selama perjalanan agar baterai ponsel dapat tercukupi. Apabila memiliki peta, sebaiknya juga perlu membawanya untuk antisipasi salah rute perjalanan. Hal ini penting, jangan sampai waktu Anda kehabisan waktu hanya di jalan karena nyasar atau mengalami kemacetan.

Gunakan Jalan yang Benar

Sebelum melakukan mudik, Anda perlu memastikan terlebih dahulu tentang jalan yang akan dilalui. Hal ini penting agar perjalanan akan lebih cepat. Apabila jalan yang sudah di tentukan terkena macet, maka perlu mempersiapkan jalan alternatif untuk menghindarinya. Tentunya Anda sudah tahu, saat mudik jalanan akan menjadi sangat ramai oleh kendaraan dan mengakibatkan kemacetan.

Patuhi Lalu Lintas

Tips mudik dengan mobil pribadi lainnya yakni dengan patuhi lalu lintas. Anda perlu mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan berkendara dengan kecepatan normal. Pastikan tidak perlu mengebut, selap-selip kiri-kanan, bahkan terobos rambu lalu lintas. Hal ini hanya akan merugikan keselamatan hingga berujung dengan terjadinya kecelakaan di jalan.

Istirahat saat Kelelahan

Perjalanan yang jauh dan macet tentu akan membuat tubuh mudah lelah. Sebaiknya Anda tidak memaksakan diri untuk terus menyetir, apabila merasa sudah kelelahan. Pastikan untuk memilih beristirahat di tempat peristirahatan terdekat terlebih dahulu. Misalnya istirahat di SPBU terdekat atau tenda-tenda peristirahatan terdekat. Anda dapat kembali menyetir saat tubuh sudah kembali fit. Pentingnya memiliki prinsip berkendara yang aman dan nyaman, karena istirahat menjadi hal pertimbangan penting.

Pastikan Keselamatan

Tentunya agar mudik berjalan dengan lancar, perlu mengutamakan keselamatan diri sendiri dan orang lain. Hal ini karena saat mudik banyak pengendara ugal-ugalan yang ingin cepat sampai tujuan. Sehingga Anda perlu lebih berhati-hati selama perjalanan.

Tips mudik dengan mobil pribadi menjadi sangat penting agar perjalanan lebih lancar. Apabila ingin melakukan perawatan mobil sebelum mudik, dapat mengunjungi bengkel mobil terdekat dari lokasi saya. Saat ini Otoklix memiliki mitra 1000+ bengkel umum pilihan di Jabodetabek. Harganya yang transparan dan diberitahukan saat awal booking. Pastinya pelayanan service yang diberikan juga bergaransi.

Anda mungkin juga suka...